Kamis, 31 Desember 2009

Malam Keakraban Kru Indismart

Segera bergabung di www.indi-smart.com

Pada hari Senin tanggal 21 Desember, seluruh stake holder Indismart mengikuti acara malam keakraban di Restoran Joglo Kita, di kawasan Ranca Kendal, Dago Atas, Bandung. Dalam acara tersebut dilakukan perkenalan singkat antar kru serta presentasi Produk Indismart TV. Acara informal tersebut diakhiri dengan Makan malam dan foto bersama.






Dalam acara ini seluruh kru meneguhkan komitmennya untuk memberikan kinerja yang terbaik untuk memajukan Indismart dan berkiprah dalam memajukan pendidikan bangsa.

Senin, 28 Desember 2009

Tempat Penjualan Voucher Aktivasi Indismart

Segera bergabung di www.indi-smart.com

Voucher Aktivasi Indismart dapat dibeli di:

  1. Warnet Proxinet, Jl. Sersan Surip No. 41B, Ledeng, Bandung, Tlp. 022-2002895
  2. Koperasi SMA Plus Muthahari, Jl. Kampus VIII No. 50, Bandung, Tlp. 022-7103743
  3. Haeruman, SD Labschool, Jl. Cibiru Km 15, Bandung, Tlp. 022-92427819
  4. Koperasi Artha Laksana, Jl. Sulaksana Baru VII No. 1, Cicadas, Bandung, Tlp. 022-7274684
  5. Yanti, PT MSP, Jl.. Minangkabau No. 44, Manggarai, Jakarta Tlp. 021-83796125
  6. Zamzam, Pesantren Cipari, Kec. Pangatikan, Garut Tlp. 0262-444673, 08170269699
  7. Toko Buku Lucu, Pasar Ujungberung Lt. 2, Bandung, Tlp. 022-7811988
  8. Kios Sidik Jari, BE Mall Lt UG Blok G-2, Jl. Naripan, Bandung Tlp. 022-60995411
  9. Toko Buku Maranatha, Jl. Inggit Garnasih No. 150, Bandung Tlp 022-5203188
  10. Bpk. Virgo Lazarus, Jl. Bunga Matahari No. 3, Baloi Persero, Batam 29432 Tlp. 08117709471
  11. Bu Yuli, Jl. Halteu Maleber Gg. Kb. Pala, Bojong, Karangtengah, Cianjur Tlp. 0263-280205, 081320223832
  12. Edukits Batam, Branch Office: Rejeki Graha Mas Blok A No 14 Batam Center, Batam, Tlp. 0778-472005, 472008, FAX. 0778-471 007
  13. Koperasi Wardah, Perguruan Darul Hikam, Jl. Ir. H. Juanda No. 185, Bandung Tlp. 022-2533998
  14. Bpk. Dindin, Kepala Labkom SMPN 33 Bandung, Jl. Babakan Tarogong No. 1, Bandung Tlp. 022-6035990
  15. Bpk. Supono, Kepala Labkom SD Moh. Toha, Jl. Moh. Toha No. 22, Bandung Tlp. 022-5203237, 08122007718
  16. Bpk Ma'sum, SMP Assalam, Jl. Pasundan No. 3, Bandung Tlp. 022-4201351, 081322525656
  17. Koperasi SMA Santa Maria 2, Jl. Sulaksana Baru I No. 18, Bandung Tlp. 022-7218325, 081809166782
  18. Kopsis SMAN 16 Bandung, Jl. Mekarsari No. 81, Bandung Tlp.022-7102122, 022-91102620
  19. Koperasi SMAN 22 Bandung, Jl.Buahbatu Dalam No. 14, Bandung Tlp. 022-7302769
  20. Ibu Ika, Koperasi Santa Ursula, Jl. Bengawan No. 4, Bandung Tlp. 022-7274584, 085860396166
  21. Koperasi SD Kalam Kudus, Jl. Ibu Inggit Garnasih No. 108, Bandung Tlp. 022-5200573
  22. Bpk Yudi Apianto, Kepala IT Labkom SMP Santa Maria, Jl. Bengawan No. 20, Bandung Tlp. 022- 4207832, 70714726
  23. Koperasi SD Banjarsari, Jl. Merdeka No. 22, Bandung Tlp. 022-70086984
  24. Koperasi SMAN 14 Bandung, Jl. Yudha Wastu Pramukha IV, Bandung  Tlp. 022-7202744
  25. Toko Serbaguna, Jl. Ancol Utara 1 No. 45/36D Bandung 40251 Tlp. 022-4211720
  26. Koperasi Dewi Sri Dinas Pertanian Bandung, Tlp. 022-2513227 
  27. Koperasi PT.Pos Indonesia Cab. Bandung, Tlp. 022-4267732
  28. Jaya Cell, Jl. Luna 4 No.10, Bandung T 022-69553536, 085220200478
  29. HNOI Komunika, Jl. Kopo Gg. Sukaleueur No.50, Bandung T 022-6128043, 085220886600
  30. Koperasi SMPN 14 Bdg, Jl. Lap Supratman No. 8 Bandung, Tlp.022-7202991, 085220362229
  31. Koperasi Bina Siswa SMA 5 Bandung, Jl. Belitung No.8. Bandung Tlp. 022-4241119,  08122008654.
  32. Pak Kiki, Koperasi SMAN 1 Bandung, Jl. Ir. H. Juanda, Bandung . Tlp.022-2503948 ,  085659337337
  33. Nanang, ID Cell, Jl. Sawah Kurung Raya No.11 Bandung, Tlp. 022-70883674,  081321111291
  34. SANS Cell, Sekelimus Utara No.179 Bandung, Tlp.0818201514
  35. Koperasi SMAN 3 Bandung, Jl. Belitung No.8, Bandung Tlp.022-70841236
  36. Teh Ade, Jl. Gegerkalong Girang Gg. Dahlia 3 No.50, Bandung Tlp. 022-2006159, 08522249855
  37. Sun'an Farisy, Jl. Sari Indah VII No.7, Kiara Condong, Bandung Tlp. 022-7102127
  38. Pak Mora, Jl. Kayu Manis VIII Rt/Rw 15/08 No. 3, Jakarta Timur Tlp. 021-70479201, 0811191281
  39. Super celluler, Jl.Buah Batu No.88., Bandung Tlp.081910101577
  40. Bapak Andri, Jl. Rancabentang Timur No.196, Bandung Tlp.081220683000
  41. Bpk. M. Ranu Arifudin, PT. UFOAKSES,  Graha Sultan 41, Jl. Sultan Hasanudin No. 41, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan 12160, Tlp. 021-7257578, 08158844445
  42. Bapak Teuku Hamizul, Perum Dian Anyar AB 1/7, Purwakarta, Tlp, 0264-7012575, 085221872906 
  43. Sayaga & amp; Carly Computer, Jl. Perjuangan No.7A (depan STAIN Cirebon), Tlp. 0231-2541977, 0231-3311354 
  44. Bpk. Agus Hidayat, GGM, Jl. Merdeka No.64 Bandung, Tlp. 022-92764170
  45. Bpk. Deki Rianto, Koperasi Bank Mu'amalat, Jl. Cihampelas No. 288, Bandung, Tlp. 08122140005
  46. Bpk. Muhamad Ramdhan, Jl. Cipageran Rt.04 Rw.15 Cimahi Tlp. 022-76093020
  47. Explore Cybercafe, Jl. Ir. H. Juanda No. 378, Dago, Bandung ( Depan Thai Palace), Tlp. 022-2512981 
  48. Jaka, Integra Solution System,  Jl. Wonosari Km.9, Puri Sendang Tirto, No.1 Gandu, Sleman Jogjakarta. Tlp. 0274-6568551
  49. Andry, Planet Com  BEC, Bandung Electronic Center Jl. Purnawarman No. 13-15 Lt. 2 Blok M.02 Tlp. 022-4202372 , 0878 2254 9555
  50. Fidella, MAN 2 Bandung, Jl. Cipadung, Ujung Berung Bandung Tlp. 022-93520379 
  51. Resty Chaeruddin, TK Al-Muntasyir Jl. Haur Mekar C44 Bandung, Tlp. 022-91373502 
  52. Ibu Ika, SDN Soka Jl. Soka Bandung, Tlp. 022-78435858



       Bagi yang berminat menjual dan berdomisili di luar kota Bandung silahkan hubungi Agen kami di:
          1.  Bapak Mora /  Ibu Yanti, Tlp. 021 83796125 (Jakarta)
          2.  Bapak Virgo Lazarus, Tlp. 08117709471 (Sumatra)
          3.  Bapak Teuku Hamizul, Tlp. 0264-7012575, 085221872906 (Purwakarta dan Karawang)
          4.  Bapak Aris Budiman, Tlp. 0231-2541977, 085295642800, 089660192230 (Cirebon)







      Bagi yang berminat menjadi agen / reseller penjual Voucher Aktivasi Indismart, silakan menghubungi Annie di 022-71294696 atau mulia@indi-smart.com, Keagenan dibuka untuk seluruh nusantara baik dari kalangan personal, koperasi, warnet, kios pulsa, toko, dll. 

      Kamis, 10 Desember 2009

      Indismart Go Ritail Go!

      Segera bergabung di www.indi-smart.com





      Alhamdulillah, Indismart telah memulai langkahnya menjalankan pelayanan konten pembelajaran secara ritel. Langkah ini ditandai dengan diluncurkannya Voucher Aktivasi Indismart sejak Kamis, 10 Desember 2009. Dengan voucher ini, masayarakat akan lebih mudah lagi melakukan aktivasi Indismart karena aktivasi langsung terjadi saat pembeli memasukkan PIN yang tercetak di dalam voucher.

      Voucher ini dikemas mirip dengan vouvher kartu perdana pulsa telepon. Dengan tiga pengamanan, Voucher ini menjamin pengguna mendapatkan haknya berupa kemudahan akses konten pembelajaran bermutu tinggi. Voucher ini terdiri dari dua paket yaitu paket akses 6 bulan dengan harga Rp 33.000.- dan paket akses 12 bulan dengan harga Rp 66.000.-


      Seiring berjalannya waktu, Voucher Indismart akan semakin mudah ditemukan di warnet, kios pulsa, koperasi sekolah, koperasi karyawan, perkantoran, bank, gerai ritel modern, gramedia, dan lain-lain... Indismart masih membuka peluang kepada masyarakat luas untuk memasarkan Voucher Indismart secara ritail. Secara rutin, akan diadakan forum untuk pengenalan dan penjajakan kerjasama penjualan dan ditribusi Indismart. Mitra Indismart ini akan mendapatkan support (dukungan) penuh untuk menjalankan usaha ini berupa pengenalan, panduan, perlatan, dll. Hubungi 081320656905 untuk info lebih lanjut...

      Rabu, 02 Desember 2009

      Pare: kampung bahasa Inggris di Jawa Timur


      Segera bergabung di www.indi-smart.com

      Pare: kampung bahasa Inggris di Jawa Timur
      2009 November 24
      by Tika



      PARE

      Desa kecil bernama Tulungrejo,di daerah Pare, Kediri, Jawa Timur memiliki banyak tempat kursus bahasa Inggris. Tempat kursus di sini memiliki spesifikasi atau keunggulan sendiri-sendiri. Ada yang khusus untuk program speaking, TOEFL, atau Grammar. Tapi juga ada yang menggabungkan semuanya.

      Harga kursus di sini sangat murah. Mulai dari Rp 25.000 (program 2 mingu)-150.000 (program 1 bulan). Kursus biasanya dilaksanakan 5 hari, senin-jum’at. Untuk satu program umumnya memiliki 2 kali pertemuan, yaitu main class dan study club. Main class membahas teori dan study club berisi latihan soal terkait teori yang disampaikan pada main class. Tapi tidak menutup kemungkinan pada study club juga disampaikan teori. Sehingga jika Anda mengikuti sebuah program, maka Anda akan masuk 2x sehari.

      Guru-guru yang mengajar kebanyakan bukan penduduk asli Pare karena warga asli banyak yang merantau keluar Pare. Di sini, kita akan dipanggil dengan sebutan Miss atau Mister. Para pengajar terkadang bukan berasal dari disiplin ilmu bahasa Inggris. Ada yang dari PAI bahkan filsafat.

      Biaya hidup di Pare terbilang murah. Untuk makan, kita bisa menikmati nasi + sayur + sepotong ayam goreng seharga Rp 3.000. untuk tempat tinggal berkisar Rp 85.000-150.000 dengan fasilitas tempat tidur, bantal, dan air minum.

      Kos-kosan di Pare ada dua jenis, non English area dan English area (camp). Non English area layaknya seperti kos-kosan biasa. Tidak ada program dan tidak ada tentor. Camp memiliki program belajar sehabis maghrib dan subuh dan selama 24 jam wajib berbicara dalam bahasa Inggris. Jika melanggar maka akan dikenai hukuman, baik berupa hafalan vocabulary maupun membayar sejumlah uang yang disepakati. Camp memiliki seorang tentor yang bertugas menjadi pendamping para penghuni camp. Namun seringkali kenyataan tidak seperti yang diinginkan. Kebanyakan Camp tidak bisa menerapkan idealisme itu. Tidak semua anak mau berbicara dalam bahasa Inggris. Karena mereka belum mampu atau memang malas; tidak disiplin.

      Di desa ini hampir semua peserta kursus menyewa sepeda. Hal ini disebabkan padatnya jadwal kursus yang diambil. Harga sewa sepeda sekitar Rp 50.000/bulan. Jika membeli terkadang dapat sepeda yang baik dengan harga murah sekitar Rp 80.000-250.000. pilih yang baik alias aman dipakai lho ya, bukan yang bagus. Karena terkadang sepeda-sepeda lama hanya dicat ulang. Jika membeli, setelah selesai kursus, kita bisa menjual kembali ke tempat awal membeli dengan harga turun sekitar 50%. Jika ingin tinggal lebih dari sebulan, sebaiknya membeli. Untuk menyewa maupun membeli mendapatkan pelayanan penuh dari penjual secara gratis, misalnya memperbaiki ban yang bocor maupun memperbaiki rantai yang putus.

      Ada beberapa tempat refreshing yang biasa jadi tempat kongkow. Garuda park adalah tempat yang ramai hanya pada malam minggu. Tempat ini hanya berupa perempatan yang ditengah-tengahnya terdapat tugu dengan burung Garuda di puncaknya. Di sepanjang trotoar berubah menjadi tempat berjualan makanan mulai dari aneka gorengan, sea food atau lesehan lainnya.

      Gua Sorowono adalah alternatif lainnya. Gua ini memiliki empat lorong yang dialiri air dengan tinggi dan lebar lorong yang berbeda. Lorong pertama, pengunjung masih bisa menyusurinya dengan berjalan. Tapi pada lorong keempat, pengunjung harus merangkak untuk melewatinya. Masih banyak lagi tempat refreshing lainnya.

      Di sini juga banyak ‘cafĂ©’ dan warung remang-remang. So, hati-hati dengan tempat yang Anda masuki.

      Untuk mencapai Pare, bisa naik kereta api ekonomi jurusan Kediri. Berangkat setiap Pukul 07.00 dari Kiara Condong, Bandung dengan harga tiket sekitar Rp 23.000 atau  Parahyangan setiap pukul 06.00 dari stasiun Padalarang, Bandung dengan harga tiket sekitar Rp 38.000. Turun di stasiun Kediri. Lalu naik elep ke desa Tulungrejo, sekitar Rp 7.000.

      Jika memilih naik travel yang akan menjemput di rumah kita dan mengantarkan hingga ke tempat yang kita tuju di Pare, harga sekitar Rp 100.000.

      Selama belajar di Pare, kemajuan setiap orang akan berbeda dan tergantung pada setiap individu dan Pare bukanlah tempat yang pas bagi orang-orang yang telah memiliki kemampuan bahasa Inggris yang cukup baik karena buku referensi yang digunakan adalah buku-buku grammar lama (terbit tahun 80an) dan tidak semua pengajarnya dengan latar belakang pendidikan bahasa Inggris.

      Selain kursus bahasa Inggris ada juga kursus bahasa asing lainnya seperti Jepang atau Arab. Memang jumlahnya bisa dihitung jari.

      Untuk informasi tentang Pare bisa menghubungi Pusat Informasi Pare (PIP). Kontak person Rahadian 0852 9051 9255

      Permainan untuk Balita Anda (klik play, pilih lagu di kiri, lalu tekan sembarang tuts)