Kamis, 07 Maret 2013

Kejenuhan Belajar

Segera bergabung di www.goesmart.com, dan dapatkan ratusan konten pendidikan online interaktif untuk pelajar.

Materi Posting (Muhibbin Syah)

Kemacetan dalam memeroleh/menambah pengetahuan dan keterampilan yang dialami seorang murid mungkin karena kejenuhan. Dalam belajar, kejenuhan ialah rentang waktu tertentu yang digunakan untuk belajar tetapi tidak mendatangkan hasil (Reber, 1988. Dictionary of Psychology). Seorang siswa yang mengalami kejenuhan belajar, pengetahuan dan kecakapannya akan “jalan di tempat”. Ketiadaan kemajuan hasil belajar ini pada umumnya tidak berlangsung lama misalnya seminggu, namun tidak sedikit siswa yang mengalaminya dalam rentang waktu yang lama dan berkali-kali dalam satu semester. Kalau kemacetan ini kita gambarkan dalam bentuk kurva, yang akan tampak adalah garis mendatar yang dalam psikologi kognitif lazim disebut learning plateau atau plateau. Dapatkah Anda menolong murid yang sedang mengalami kemacetan semacam ini?

Perlu diketahui bahwa jenuh yang saya maksud dalam diskusi ini ialah “padat” atau “penuh” sehingga tidak mampu lagi memuat apapun. Selain itu, jenuh juga dapat berarti “jemu” atau “bosan”. Kejenuhan belajar dapat melanda seorang siswa yang kehilangan motivasi dan konsolidasi salah satu tingkat keterampilan tertentu sebelum sampai pada tingkat keterampilan berikutnya (Chaplin, 1972). Tapi menurut saya, secara psiko-fisik kejenuhan dapat juga terjadi karena proses belajar siswa telah sampai pada batas kemampuan jasmaniahnya. Akibatnya? Selain siswa tersebut merasa bosan (boring) ia juga mengalami keletihan (fatigue). Menurut Cross dalam bukunya yang sudah cukup tua (1974) The Psychology of Learning, keletihan siswa dapat dikategorikan menjadi tiga macam, yakni: 1) keletihan indera siswa; 2) keletihan fisik siswa; 3) keletihan mental siswa. Alhasil, kunci untuk membuka “kemacetan hasil belajar” karena jenuh itu sebenarnya lebih banyak di tangan orangtua dan keluarga, namun guru tidak dapat berlepas tangan karena mengatasi kemacetan murid itu sudah menjadi tanggung jawab integral profesionalnya. Masalahnya sekarang, apa yang dapat guru lakukan dalam membantu ortu yang harus menggunakan kunci pembuka kemacetan itu?

Simpulan Hasil Diskusi (Berdasarkan komentar, kritik dan saran audiens)

Dalam mengatasi atau mengantisipasi kejenuhan belajar, sebagaimana yang terurai dalam posting ini,diperlukan adanya upaya-upaya sbb.:1) Siswa melakukan istirahat yang cukup dan mengkonsumsi makanan dan minuman yang bergizi dengan takaran yang memadai (ini berhubungan dg keletihan jasmani dan alat indra);2) Siswa disarankan (oleh guru dan ortu) untuk mengubah/memperbarui waktu/jam belajar menjadi jam belajar yang menurut siswa itu sendiri lebih “pas” dan “enak” (ini berhubungan dengan kebosanan pada pengulangan penggunaan waktu yg sama);3) Siswa dibantu oleh ortu menata ulang ruang atau kamar belajar yang meliputi pengubahan posisi meja tulis, lemari, rak buku, alat-alat perlengkapan belajar dan sebagainya sampai memungkinkan siswa merasa berada di sebuah ruang/kamar baru yang lebih menyenangkan untuk belajar (ini berhubungan dengan kebosanan terhadap sikon kamar/ruang belajar yg sebelumnya ada);4) Guru dan ortu memberi siswa motivasi dan rangsangan baru agar merasa terdorong untuk belajar lebih giat daripada sebelumnya (ini berhubungan dengan keletihan mental yang disebabkan oleh rutinitas pembelajaran yang monoton baik materi dan metodenya maupun lingkungan dan durasinya);5) Guru hendaknya sesekali mengelola pembelajaran di luar sekolah/madrasah dan di luar jadual rutin (ini untuk menghindari kebosanan berada di tempat dan waktu yang sama);6) Guru dan ortu seyogianya mendorong siswa untuk tidak menyerah tetapi berbuat nyata dengan cara mencoba belajar dan belajar lagi, diiringi reward (ganjaran) yang memadai agar ia merasa dihargai.Untuk melakukan semua ini diperlukan adanya guru yang kreatif dan inovatif dalam membantu orangtua mengatasi learning plateau yang melanda siswa baik ketika ia berada di lingkungan keluarga maupun sekolah/madrasah. 

Best Regarts,www.goesmart.com

1 komentar:

  1. Info ini sangat saya butuhkan di rumah untuk anak2 yang sudah mulai bosan belajar, trims!

    BalasHapus

Permainan untuk Balita Anda (klik play, pilih lagu di kiri, lalu tekan sembarang tuts)